BERITA PORPROV XI 2022
17 Nomor Cabor Shorinji Kempo di Porprov XI Kalsel Mulai Dipertandingkan, Dibuka Bupati HSS

Cabor Shorinji Kempo pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Kalimantan Selatan (Kalsel) tahun 2022 di Hulu Sungai Selatan (HSS) resmi dimulai, Senin (7/11/2022).
17 nomor pertandingan Cabor Shorinji Kempo dilaksanakan di Gedung SMKN 1 Kandangan.
Diketahui, cabor Shorinji diikuti sebanyak 285 atlet dari putra putri 12 kabupaten/kota se Kalsel, minus daerah Balangan yang absen pada Porprov XI Kalsel HSS.
Pembukaan ini dihadiri langsung dan diresmikan langsung oleh Bupati Kabupaten HSS Drs H Achmad Fikry.
Selain itu, juga dihadiri Ketua Umum Pengprov Shorinji Kempo Kalsel, Ahmad Fidayeen.
Seusai pembukaan, Bupati HSS Drs H Achmad Fikry menyampaikan, bahwa Pemda HSS bakal mendukung penuh cabor Shorinji Kempo di HSS.
"Kita akan koordinasi dengan pengurus Kempo di HSS, setelah itu kita nanti akan diskusi dengan pengurus Kempo apa sih yang diperlukan untuk persiapan Porprov untuk beberapa tahun kedepan," tuturnya.
Ditegaskannya Pemkab HSS bakal mempersiapkan hal itu secepatnya, dengan catatan ada koordinasi antara pengurus Kempo HSS dengan Pemerintah daerah seperti Dispora HSS.
"Kalau kita tahu, maka kita bisa programkan apa yang bisa pemda bantu, untuk mendukung fasilitas untuk menjaring atlet-atlet Kempo yang baru," tukasnya.